Search More

Selasa, 15 Juli 2008

Google Page Creator dan Google Groups

Postingan saya kali ini membahasa tentang kata kunci yang seringkali tampil dipostingan sebelumnya yang sering juga disebut dengan free webhosting (web hosting/web server gratisan ala google) seperti dalam postingan kita sebelumnya salah satu contohnya posting membuat playlist lagu. Apabila kamu menginginkan musik di blog kamu, maka kalian perlu meng upload file-file tersebut ke web host. Kebanyakan dari kita tidak membayar untuk sebuah situs .com. Akan tetap terdapat banyak situs yang menawarkan hostingan gratis untuk file-file kita, dokumen, foto, dan lainnya. Kebanyakan orang menawarkan (koq jual beli sih? ) dua web hostingan gratis sebagai bahan pertimbangan, Google page creator dan google group.



Google page creator




Kita dapat mempergunakan account google kita (apabila kalian sudah memiliki account gmail, maka account itu dapat dipergunakan) untuk mengakses servis yang ditawarkan oleh google. Google page creator mudah untuk digunakan dan terdapat alat bantu (tools) yang membantu kita dalam membuat halaman web di dalam browser dan mempublikasikannya kedalam web hanya dalam beberapa klik saja.


Sistem kerjanya adalah "apa yang kau lihat itulah yang kau dapat" (keren cing, ). Semuanya diselesaikan dalam layar dan kita tidak perlu mendownload software apapun. Google page creator ini lebih mirip dengan Pagemaker versi simpelnya. Halaman yang kalian buat disimpan (host) di Google server dan halaman yang tampil akan seperti:








Tampilan google page creator seperti gambar dibawah, Kita dapat mengubah layout, warna latar, heading, konten, upload gambar, dan mempublikasikannya.








googlepage1






Untuk upload file-file kita dapat melakukannya dari site manager terlihat seperti dalam gambar dibawah:





googlepage2




Ketika kita klik upload tab, maka akan muncul tombol browse untuk mencari file mana yang akan kita upload, setelah kita upload sebuah file maka catat URL dari file tersebut. Kita dapat mengupload sebanyak yang kita mau sampai batasan ukuran 100 MB.






Google Groups




Google group merupakan sebuah servis berlatar belakang komunikasi bagi pengguna untuk dapat dengan mudah berhubungan dengn teman kita, atau orang yang ingin berbagi dalam ketertarikan suatu hal yang sama melalui internet.





googlegroup1




Seperti yang dapat kalian lihat, membuat google group cukup mudah, klik tombol "Create a group". Kalian akan dibawa ke halaman yang menyuruh kalin memasukkan nama group, dan deskripsi.gambarApabila kalian tidak ingin mengundang member lain untuk sementara waktu, tinggal klik "Skip this step".



googlegroup3


Sekarang kalian telah membuat sebuah google group baru. Apabila kalian ingin meng-upload file klik tab "files" pada panel bagian kanan, dan mulailah mengupload. Apabila kalian menggunakan file-file untuk blog kalian, lihat bahwa tab "Grop settings" lalu pilih "access" pada sub tab dikonfigurasikan sehingga semua orang dapat melihat konten group. Setiap group diberikan jatah 100 MB ruang penyimpanan untuk foto, dokumen, dan file. Jangan lupa mencatat URL file yang kita upload apabila kita berniat menggunakan icon Favicon (icon disebelah judul) atau untuk modifikasi blog/web dengan musik maupun HTML.



googlegroup2

Unknown mengatakan...

susah bener...ga ada ynag gampang tah??